Buah adalah asupan makanan yang dapat memberikan nutrisi penting yang dapat berguna dan memberikan manfaat bagi tubuh kita. Berbagai macam Vitamin dan senyawa yang terdapat pada buah-buahan yang pastinya dapat membantu tubuh kita untuk tidak mudah terkena penyakit dan membuat tubuh kita menjadi sehat. Tetapi ternyata tidak semua buah dapat kita konsumsi secara sembarangan.
Ketika hal ini dihubungkan dengan ginjal maka beberapa buah justru dapat meningkatkan risiko terjadinya penurunan fungsi ginjal pada tubuh manusia. Bahkan para penderita penyakit ginjal tidak dianjurkan untuk mengonsumsi beberapa jenis buah tertentu. Apa saja jenis buah yang dapat menyebabkan naiknya risiko pada ginjal?
1. Belimbing
Belimbing adalah salah satu jenis buah yang dapat meningkatkan risiko kerusakan pada ginjal. Belimbing adalah jenis buah yang biasa dapat tumbuh pada wilayah tropis seperti Indonesia. Pastinya belimbing memiliki nutrisi yang dapat memberikan kesehatan bagi tubu seperti vitamin C, vitamin B5, serat, magnesium, serta protein di dalamnya. Tetapi belimbing juga mengandung senyawa yang dapat meningkatkan terjadinya kerusakan dan menurunkan fungsi ginjal.
Belimbing mampu memberikan efek yang beracun untuk orang-orang penderita penyakit ginjal. Senyawa berbahaya yang terdapat pada belimbing akan sangat sulit dikeluarkan oleh tubuh sehingga senyawa ini bisa rusak otak dan saraf.
2. Alpukat
Alpukat merupakan jenis buah yang sangat bagus dan dapat memberikan efek yang baik untuk kesehatan jantung kita. Tetapi buah jenis ini justru berbahaya untuk kesehatan ginjal. Alpukat dapat membahayakan kesehatan ginjal karena alpukat mengandung senyawa yaitu potasium. Terdapat banyak senyawa potasium dalam alpukat karena dalam satu buah alpukat terdapat 690 mg potasium.
3. Mangga
Mangga juga merupakan salah satu jenis buah yang dapat menganggu kesehatan ginjal. Mangga memang dapat dijadikan buah yang dapat mencegah terjadinya batu ginjal. Tetapi mangga juga mengandung senyawa kalium yang tinggi yang merupakan senyawa yang dapat mengganggu kesehatan ginjal.
4. Pisang
Pisang merupakan salah satu jenis buah yang biasa kita konsumsi dan merupakan jenis buah yang dapat dengan mudah kita temui. Pisang juga memiliki kandungan potasium yang dapat meracuni dan menurunkan kesehatan ginjal.